Momen Hari Guru Diperingati PGRI Kabupaten Sidoarjo Dengan Jalan Sehat Bareng Gus Bupati


Momen Hari Guru Diperingati PGRI Kabupaten Sidoarjo Dengan Jalan Sehat Bareng Gus Bupati

Reporter : Emil M



Redaksi Jatim, Sidoarjo – Bupati Sidoarjo, H. Ahmad Muhdlor berangkatkan ribuan peserta jalan sehat Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kabupaten Sidoarjo dalam rangka HUT ke-78 PGRI dan Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) Tahun 2023 di alun-alun Sidoarjo Minggu (26/11/2023) pagi.


Peserta itu terdiri dari perwakilan guru aktif mendidik baik Negeri maupun Swasta se Kabupaten Sidoarjo.


Sebelum memberangkatkan peserta, Gus Muhdlor menyampaikan pesan atas nama pemerintah daerah Sidoarjo mengucapkan selamat Hari Guru Nasional  ke-78 Tahun 2023.


“Semoga ini momen merekatkan kita yakni semua guru yang bisa menyiapkan insan unggul generasi emas 2045,” dalam sambutanya.


Ia juga berpesan, karena yang jalan sehat ini diikuti semua guru, maka jalan raya yang dilalui jangan dipakai semua.


“Mohon jalannya jangan dipakai semua. Karena guru, maka mohon tetap beri jalan bagi pengguna lainnya. Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, jalan sehat resmi dibuka dan diberangkatkan,” seru Gus Muhdlor.



Sementara itu Ketua PGRI Kabupaten Sidoarjo Drs. Edy Wuryanto, M.Pd. M.M.menjelaskan ke awak media bahwa kegiatan yang sangat meriah, sebelumnya tidak semeriah ini karena pandemi, beberapa waktu lalu ” kata Edy.

Lebih lanjut Edy berharap, adanya kegiatan tersebut dapat lebih mempererat tali silaturahim dari masing-masing anggota, memupuk solidaritas dan soliditas PGRI di Kabupaten Sidoarjo.

“Jadi ini menjadi kegiatan yang harapannya bisa memberikan hiburan, dan juga kesehatan kepada seluruh anggota PGRI Kabupaten Sidoarjo ” jlentrehnya.



Diketahui, jalan sehat Gus Bupati didampingi Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sidoarjo, Dr. Tirto Adi, M.Pd. Ketua PGRI Kabupaten Sidoarjo Drs. Edy Wuryanto, M.Pd. M.M. dan beberapa pengurus PGRI Kabupaten Sidoarjo lainnya.(mil)

Berita Terkait

Top